Halo hujan!
Baik sekali kau selalu turun di saat yang tepat. Membuat suatu kejadian berasosiasi dengan kejadian lain. Asosiasi itu bukan mewujudkan memori baru. Tapi menebalkan kembali garis penghubung yang telah berkali-kali dihapus. Bahkan kertasnya pun sudah mengelupas karena terlalu sering kuhapus.
Halo hujan!
Sebenarnya siapa pemeran utama dari kisah ini? Aku pikir aku yang punya cerita. Aku pikir ini cerita tentangku dan kebahagiaanku, serta pengisi cerita di dalamnya. Pemberi bumbu kehidupan, pemanis makna. Aku pikir aku punya hak untuk membawa alur cerita.
Halo hujan!
Ternyata kau pemeran utamanya. Selalu ada antara aku dan dia. Kadang mempersatukan, kadang memisahkan. Kadang membuat bahagia, kadang menghadirkan tangis. Kadang momennya tepat, kadang menghancurkan. Tapi dirimu yang seperti memegang skenario kisah ini.
Bukan, bukan pemegang cerita
Ternyata ini cerita tentang kau
Sang Hujan
Aku hanya figuran dalam cerita ini
260916
17.18
Baik sekali kau selalu turun di saat yang tepat. Membuat suatu kejadian berasosiasi dengan kejadian lain. Asosiasi itu bukan mewujudkan memori baru. Tapi menebalkan kembali garis penghubung yang telah berkali-kali dihapus. Bahkan kertasnya pun sudah mengelupas karena terlalu sering kuhapus.
Halo hujan!
Sebenarnya siapa pemeran utama dari kisah ini? Aku pikir aku yang punya cerita. Aku pikir ini cerita tentangku dan kebahagiaanku, serta pengisi cerita di dalamnya. Pemberi bumbu kehidupan, pemanis makna. Aku pikir aku punya hak untuk membawa alur cerita.
Halo hujan!
Ternyata kau pemeran utamanya. Selalu ada antara aku dan dia. Kadang mempersatukan, kadang memisahkan. Kadang membuat bahagia, kadang menghadirkan tangis. Kadang momennya tepat, kadang menghancurkan. Tapi dirimu yang seperti memegang skenario kisah ini.
Bukan, bukan pemegang cerita
Ternyata ini cerita tentang kau
Sang Hujan
Aku hanya figuran dalam cerita ini
260916
17.18